Senin, 15 Juni 2009
di
19.45
|
SEJARAH
BRAWIJAYA UNIVERSITY SHOOTING CLUB – PERBAKIN CABANG MALANG
BASIC SC-PCML
BRAWIJAYA UNIVERSITY SHOOTING CLUB – PERBAKIN CABANG MALANG
BASIC SC-PCML
Brawijaya University Shooting Club – Perbakin Cabang Malang atau yang disingkat dengan BASIC SC-PCML adalah klub menembak sasaran yang berkedudukan di kampus Universitas Brawijaya, yang merupakan klub resmi binaan PERBAKIN Cabang Malang sejak tanggal 5 Oktober 2006, dan dikuatkan lagi legalitasnya melalui Surat Keterangan Perbakin Cabang Malang Nomor 044/SKET/WKC/PCML/V/2009 yang menerangkan bahwa BASIC SC adalah Club Menembak Sasaran yang resmi dibawah pembinaan Perbakin Cabang Malang. BASIC SC-PCML dikhususkan pada pembinaan prestasi bidang tembak sasaran.
Tujuan dasar didirikannya BASIC SC-PCML adalah untuk menjaring dan membina bibit atlet tembak sasaran yang berada di lingkup Kampus Universitas Brawijaya dan sekitarnya, agar dapat mencetak prestasi yang dapat mengharumkan nama Universitas Brawijaya dan PERBAKIN.
Cikal bakal BASIC SC-PCML adalah bermula dari ide Alex’s Roy Kurniawan, seorang Mahasiswa Fakultas Ekonomi Jurusan Managemen Universitas Brawijaya yang tergabung pada Unit Pramuka Universitas Brawijaya. Beliau menginginkan suatu kegiatan olah raga yang menantang dan dapat menarik minat para mahasiswa dilingkungan kampus Universitas Brawijaya. Ide tersebut disampaikan kepada Bapak Dr.Ir. Woro Busono, MS selaku Pembina Pramuka Universitas Brawijaya. Kemudian oleh Pembina disarankan untuk berkonsultasi dengan instansi yang terkait (PERBAKIN).
Untuk mengesahkan pembentukan anak organisasi ini, maka pada 14 Agustus 2006 dikeluarkan Keputusan Pembina Gugus Depan Nomor 09/SK.PB/13.32/G.04283-04284 tentang Pembentukan Pengurus Racana Brawijaya Shooting Club Racana Brawijaya Gugusdepan Kota Malang 04283-04284 Pangkalan Universitas Brawijaya. Dari surat keputusan tersebut, ditunjuklah Alex’s Roy Kurniawan sebagai Ketua klub. Dengan tugas untuk merencanakan, menkoordinir, melaksanakan dan mengkontrol serta merekrut para mahasiswa di lingkungan kampus Universitas Brawijaya yang berminat dan hobi olah raga menembak.
Tujuan dasar didirikannya BASIC SC-PCML adalah untuk menjaring dan membina bibit atlet tembak sasaran yang berada di lingkup Kampus Universitas Brawijaya dan sekitarnya, agar dapat mencetak prestasi yang dapat mengharumkan nama Universitas Brawijaya dan PERBAKIN.
Cikal bakal BASIC SC-PCML adalah bermula dari ide Alex’s Roy Kurniawan, seorang Mahasiswa Fakultas Ekonomi Jurusan Managemen Universitas Brawijaya yang tergabung pada Unit Pramuka Universitas Brawijaya. Beliau menginginkan suatu kegiatan olah raga yang menantang dan dapat menarik minat para mahasiswa dilingkungan kampus Universitas Brawijaya. Ide tersebut disampaikan kepada Bapak Dr.Ir. Woro Busono, MS selaku Pembina Pramuka Universitas Brawijaya. Kemudian oleh Pembina disarankan untuk berkonsultasi dengan instansi yang terkait (PERBAKIN).
Untuk mengesahkan pembentukan anak organisasi ini, maka pada 14 Agustus 2006 dikeluarkan Keputusan Pembina Gugus Depan Nomor 09/SK.PB/13.32/G.04283-04284 tentang Pembentukan Pengurus Racana Brawijaya Shooting Club Racana Brawijaya Gugusdepan Kota Malang 04283-04284 Pangkalan Universitas Brawijaya. Dari surat keputusan tersebut, ditunjuklah Alex’s Roy Kurniawan sebagai Ketua klub. Dengan tugas untuk merencanakan, menkoordinir, melaksanakan dan mengkontrol serta merekrut para mahasiswa di lingkungan kampus Universitas Brawijaya yang berminat dan hobi olah raga menembak.
Logo BASIC SC tahun 2005-2008
Logo BASIC SC-PCML tahun 2009-sekarang
Diposting oleh
BASIC SC - PCML
0 komentar:
Posting Komentar